Pertemuan Rutin Pengurus dan Anggota Dharmayukti Karini dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
Jumat – 15 September 2023 pengurus dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Bojonegoro mengadakan pertemuan rutin. Pertemuan hari ini dilaksanakan di Kantor Pengadilan Agama Bojonegoro dan dimulai pukul 09.00 WIB. Hari ini merupakan pertemuan Dharmayukti Karini yang cukup spesial karena dresscode Ibu-Ibu yang hadir menggunakan pakaian berwarna putih. Ini karena selain pertemuan rutin juga diadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diisi dengan ceramah oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Bojonegoro Bapak Dr. H. Muh. Arasy Latif, LC., M.A. Dalam ceramah bertema maulid nabi ini beliau menceritakan tentang peran istri Rasulullah yaitu Siti Aisyah disaat-saat Rasul dalam sakaratul maut. Sebagai istri hendaknya Ibu-Ibu Dharmayukti Karini dapat pula meneladani sifat dan perilaku dari istri Rasulullah tersebut.(Nkn)
Berita Terkait: