Ketua Pengadilan Agama Bojonegoro, didampingi oleh Panitera PA Bojonegoro, menerima kehadiran tamu istimewa
Bojonegoro, 17 Desember 2024 – Ketua Pengadilan Agama Bojonegoro, Drs. Mufi Ahmad Baihaqi, M.H., didampingi oleh Panitera PA Bojonegoro, Misbah, S.H., M.H., menerima kehadiran tamu istimewa. Tamu tersebut adalah Eko Retnowati dan M. Alpandi, dua pramuka tuna rungu yang sedang melakukan perjalanan berjalan kaki keliling Indonesia.
Dalam pertemuan tersebut, Drs. Mufi Ahmad Baihaqi menyambut hangat kedatangan Eko Retnowati dan M. Alpandi. Beliau mengapresiasi semangat dan keberanian mereka dalam melakukan perjalanan panjang tersebut. Dengan bahasa isyarat, Drs. Mufi Ahmad Baihaqi, M.H. memberikan semangat dan semoga sehat untuk keduanya yang akan meneruskan perjalanannya keliling Indonesia.